BLITAR, Blitarraya.com — Tim Jibom Detasemen Gegana Sat Brimob Polda Jatim berhasil mengevakuasi sebuah mortir di rumah seorang pensiunan TNI di Jalan Pamenang Gang VII No. 02 RT 05 / RW 07 Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar pada hari Jumat (29/3/2024).
“Tim Jibom Polda Jatim telah berhasil mengevakuasi mortir tersebut dengan aman,” ungkap Kapolres Blitar Kota AKBP Danang Setiyo Pambudi Sukarno, Jumat sore.
Danang mengatakan, mortir sepanjang 26 cm dan berdiameter 5 cm itu ditemukan Sugiyanti (80), istri dari almarhum Pelda Purn. Koernen, pensiunan TNI-AD, saat membersihkan almari di kamarnya pada 22 Maret 2024 lalu.
“Mortir tersebut diduga masih aktif dan berasal dari peninggalan almarhum suami Sugiyanti,” terangnya.
Menurut Danang, setelah menemukan benda tersebut Sugiyanti memberitahu anaknya, Moch. Ismail (52). Namun karena masih sibuk, Moch. Ismail tidak langsung melakukan tindakan. Mortir pun tetap berada di dalam almari.
Baru pada tanggal 29 Maret 2024, lanjut Danang, Moch. Ismail mengambil mortir tersebut dari almari lalu meletakkannya di atas meja ruang tamu. Selanjutnya Ismail menghubungi Babinsa Kel.Bendogerit, Serda Agus Sutrisno, dan Bhabinkamtibmas Kel.bendogerit, Aipda Abdul Aziz.
Danang menyebut setelah itu pihak Polsek Sananwetan segera melakukan pengamanan dan memasang garis polisi.
Tim Jibom Detasemen Gegana Sat Brimob Polda Jatim yang dihubungi kemudian bergerak cepat ke lokasi untuk mengevakuasi mortir tersebut. “Mortir tersebut dievakuasi dan diledakkan di lapangan tembak Batalyon 511/DY Blitar,” ujar Danang.
Danang mengimbau masyarakat agar segera melapor kepada pihak berwajib jika menemukan benda mencurigakan yang diduga bahan peledak. (mr)