Rabu, 4 Desember 2024 | 00:31 WIB
24.2 C
Blitar

Ini Daftar 10 Calon Komisioner KPU Kabupaten Blitar 2024-2029 yang Lolos Seleksi

BLITAR, BlitarRaya.com – Tim Seleksi (Timsel) Calon Anggota KPU Kabupaten/Kota Jawa Timur 5 mengumumkan 10 nama calon Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Blitar periode 2024-2029. 

Ketua tim tersebut, Hari Tri Wasono, mengatakan bahwa 10 orang yang diumumkan itu telah lulus tes yang diadakan pihaknya dan telah diajukan ke KPU RI.

“Nanti KPU RI yang akan menentukan siapa-siapa yang akan menjadi Komisioner KPU Kabupaten Blitar,” ujarnya kepada wartawan, Senin (29 April 2024).

Hari menyatakan, tes terhadap 10 orang tersebut dilakukan dalam beberapa tahap. Mulanya, kata Hari, setelah seleksi administrasi, mereka mengikuti tes tulis dan psikotes. 

“Lalu kita ambil 20 besar nama untuk mengikuti tahap berikutnya berupa tes kesehatan dan tes wawancara. Dari situ, kita tentukan 10 nama yang kemudian kami tetapkan sebagai calon anggota KPU Kabupaten Blitar 2024-2029,” jelasnya.

Nama-nama tersebut, lanjut Hari, telah diserahkan KPU RI untuk diverifikasi dan didalami. Sebanyak 5 orang akan ditentukan menjadi anggota definitif KPU Kabupaten Blitar periode 2024-2029.

Sepuluh nama 10 calon Komisioner KPU Kabupaten Blitar 2024-2029 yang lolos seleksi dan tertulis dalam pengumuman Timsel Calon Anggota KPU Kabupaten/Kota Jawa Timur 5 Nomor 51/TIMSELKK.GEL.13-BA/01/35-5/2024 tersebut adalah: 

Chepto Rosdyanto, Endah Yuni Endrawati, Evi Triana, Hadi Santosa, Ibrahim Mukti, Kabin Feri, Nur Mustofa, Rio Rous, Sugino, dan Wahyu Prasetyono.

Hari meminta KPU RI segera menetapkan 5 komisioner terpilih, mengingat pemilihan umum kepala daerah (pilkada) 2024 sudah semakin dekat. “Apalagi tahapan Pilkada sudah berjalan,” tambahnya.

Pilkada 2024 Kota Blitar merupakan bagian dari Pilkada Serentak 2024 yang berlangsung bersamaan di 37 provinsi dan 508 kota/kabupaten di Indonesia pada 27 November 2024. (asp)

Baca juga:

Pilkada 2024 Blitar Raya

Dinamika terkini Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Blitar 2024 & Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Blitar 2024.

-- advertisement --spot_img
-- advertisement --spot_img

Jangan Lewatkan