Kamis, 21 November 2024 | 22:03 WIB
24.9 C
Blitar
-- advertisement --spot_img

KPU Kota Blitar Terima Logistik Pilkada Jatim 2024

KEPANJENKIDUL, BlitarRaya.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Blitar telah menerima kiriman logistik untuk Pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur Jawa Timur 2024.

Demikian disampaikan oleh Ketua KPU Kota Blitar, Rangga Bisma Aditya, Rabu (30 Oktober 2024). Sebanyak 80 persen logistik yang sudah diterima itu merupakan logistik utama untuk pemungutan suara pada 27 Nopember 2024 mendatang. “Sedang sisanya sebanyak 20 persen berupa logistik pendukung seperti alat coblos, bantalan coblos, alat tulis, dan lain sebagainya masih akan menyusul,” ujar Rangga.

Kiriman logistik untuk Pilkada Jatim yang telah diterima KPU Kota Blitar itu berupa surat suara sebanyak 62 box atau 123.271 lembar.

“Terdiri 120.181 untuk TPS reguler dan TPS lokasi khusus, sementara sisanya surat suara cadangan,” ujar Rangga.

Sebelumnya logistik yang sudah diterima lebih dulu, berupa surat suara Pilkada Kota Blitar 2024 sebanuak 125.271 lembar atau dalam 63 box. Kemudian, kabel ties sebanyak 2.556 kotak suara sebanyak 432 buah, tinta sebanyak 426 botol, bilik suara sebanyak 852 buah, formulir c hasil, formulir c salinan, dan lain sebagainya.

“Sedang surat suara untuk Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Blitar sudah kita terima. Sebelumnya, kita juga sudah menerima kabel ties, kotak suara, tinta, bilik suara, dan lain sebagainya,” ujar Rangga. Semua peralatan itu kemudian disimpan di Gudang KPU Kota Blitar.

Menurut Rangga, pada tanggal 13 November 2024, kesiapan logistik untuk Pilkada serentak 2024 di Kota Blitar akan mencapai 100 persen. (hyu)

Pilkada 2024 Blitar Raya

Dinamika terkini Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Blitar 2024 & Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Blitar 2024.

-- advertisement --spot_img
-- advertisement --spot_img

Jangan Lewatkan