Selasa, 26 November 2024 | 15:42 WIB
28.1 C
Blitar

Dua Calon Bupati Blitar dan Satu Calon Wakil Bupati, Tidak Bisa Mencoblos Dirinya Sendiri

KANIGORO, BlitarRaya.com – Ini sungguh absurd. Dua kandidat calon Bupati Blitar yang besok, Rabu (27 November 2024), akan dipilih oleh warga Kabupaten Blitar dalam Pilkada 2024.

Ternyata justru keduanya tidak memilih, dan juga tidak bisa mencoblos diri mereka sendiri.

Kedua calon Bupati Blitar itu, yang bertarung sangat sengit selama masa pencalonan hingga masa kampanye, yaitu calon bupati nomor urut 01 Rijanto, dan calon Bupati nomor urut 02 Rini Syarifah.

Dalam Pilkada besok, Rijanto berpasangan dengan Beky Herdihansah sebagai calon wakil bupati. Sedang Rini Syarifah berpasangan dengan Abdul Ghoni sebagai calon wakil bupati.

Dilansir dari Beritajatim, ihwal keduanya tidak bisa memilih diri mereka sendiri, karena keduanya bukan warga Kabupaten Blitar. Alias KTP bukan di Kabupaten Blitar. Melainkan, keduanya warga Kota Blitar.

Diketahui, Rijanto merupakan warga Kelurahan Gedog, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar. Sesuai KTP-nya, besok dia akan mencoblos di TPS (Tempat Pemungutan Suara) nomor 09, Kelurahan Gedog.

Sedang Rini Syarifah, warga Kelurahan Kepanjenlor, Kecamatan Kepanjenkidul, Kota Blitar. Besok, sesuai KTP-nya, dia akan mencoblos di TPS 4, Kelurahan Kepanjenlor.

Hal itu dikonfirmasi oleh Ketua KPU Kota Blitar, Rangga Bisma Aditya. “Betul, Pak Rijanto dan Ibu Rini Syarifah terdaftar di DPT (Daftar Pemilih Tetap) Kota Blitar,” ujar Rangga, Selasa (26 November 2024), seperti dikutip dari Beritajatim.

Dengan posisi seperti itu. Bisa dipastikan besok baik Rijanto maupun Rini Syarifah sama-sama tidak akan memilih dirinya sendiri untuk menjadi Bupati Blitar.

Padahal, keduanya tampak bersaing sengit selama proses pencalonan dan masa kampanye. Keduanya, juga sama-sama calon petahana. Rijanto merupakan Bupati Blitar periode 2016-2021, sedang Rini Syarifah adalah Bupati Blitar periode 2021-2024.

Yang juga menarik dalam Pilkada Kabupaten Blitar tahun ini, calon wakil bupati Blitar yang berpasangan dengan Rini Syarifah, yaitu Abdul Ghoni juga bukan warga Kabupaten Blitar. Melainkan warga Kabupaten Banyuwangi. Sehingga, besok dia juga tidak akan mencoblos dirinya sendiri untuk jadi wakil bupati Blitar.

Dalam Pilkada Kabupaten Blitar 2024, yang digelar besok. Pasangan calon nomor urut 01 Rijanto-Beky diusung oleh koalisi PDIP, PAN, Nasdem dan sejumlah partai non-parlemen.

Sedang pasangan calon nomor urut 02 Rini Syarifah-Abdul Ghoni diusung oleh koalisi PKB, Golkar, Gerindra, PPP,  dan sejumlah partai non-parlemen. (hyu)

Pilkada 2024 Blitar Raya

Dinamika terkini Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Blitar 2024 & Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Blitar 2024.

-- advertisement --spot_img
-- advertisement --spot_img

Jangan Lewatkan